Tempat Wisata di Padang Lawas

Tempat Wisata di Padang Lawas – Setelah lelah menjelajahi sejumlah tempat wisata di pulau nias, kini min ingin beralih ke daerah lainnya. Tetapi masih sekitar provinsi sumatra utara.

Min harap kaka nggak bosan dengerin curhatan petualangan min.

Soalnya kalau kaka bosen, min jadi sedih 🙂 Jangan bosan ya kaaaa

Nah, sekarang min mau jelasin sejumlah tempat wisata yang ada di padang lawas ke kaka. Menurut para netizen, tempat ini kece banget ka, min juga penasaran.

Padang Lawas

Padang Lawas adalah sebuah kabupaten di Provinsi Sumatra Utara. Kabupaten ini merupakan hasil pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan.

Sesuai Undang-Undang no 38 tahun 2007, pada tanggal 10-08-07 kabupaten ini pun resmi didirikan.

Kemudian Kabupaten ini memilih Sibuhuan sebagai ibukotanya. Adapun kepala daerah pertama yang memimpin adalah Ir. Soripada Harahap.

Itu dari sisi administrasi dan pemerintahan. Adapun dari segi keindahan geografis, kabupaten ini patut diacungi dua jempol.

Soalnya beberapa tempat di daerah ini memiliki destinasi pariwisata yang kece banget dah. Beneran loh, keterkenalannya saja sampe manca negara. Apa saja?

Daftar Tempat Wisata di Padang Lawas Sumut

Tentu saja tempat wisata di sini juga sangat beragam. Ada yang berbentuk wisata alam, wisata budaya dan sebagainya.

Dari sekian tempat wisata itu min hanya ingin menyajikan sebagiannya saja, mungkin sekitar 14 tempat wisata.

Di antaranya adalah sebagai berikut :

1.  Danau Tao

wisata alam di padang lawas

Danau ini memiliki kontur perbukitan dengan sedikit hutan kecil di sekitarnya.

Dengan luas sekitar 2 hektaran, danau tao termasuk objek wisata yang cocok buat bersantuy.

Bisa dibayangkan, udara yang sejuk, angin yang bertiup sepoy-sepoy, pemandangan pepohonan yang hijau, aduh semua itu bikin pewe berlama-lama di sini.

Bagi kaka yang sedang galau, tempat ini sangat cocok buat nenangin hati loh ka. Makanya min rekomendasikan banget buat kaka 🙂

  • Alamat : Kec. Batang Onang, Padang Lawas Sumut
BACA :   10 Tempat Wisata di Tapanuli Selatan Sumut

2. Air Terjun Siranap

air terjun di padang lawas

Air terjun siranap adalah wisata alam terheboh yang perlu kaka coba. Soalnya tempat ini sangat favorit bagi kalangan adventure lovers.

hal itu karena akses menuju lokasi ini cukup menantang sehingga suasana perjalanan semakin seru. Belum lagi soal panorama sekitar, pasti bikin wah.

Ketika tiba di ‘TKP’, kaka akan disuguhkan tebing batu tinggi yang dikelilingi pepohonan besar. Nah pada tebing inilah terdapat air terjun.

Selain itu, di bawahnya juga terdapat kolam besar yang bisa kaka manfaatin buat berendam.

Uuuh,,,,sejuk banget loh ka. Airnya bersih, udaranya sejuk dan adem. Min yakiiiiiiiin kaka akan betah selama di sini.

3. Batu Kapur Paranginan

batu kapur di padang lawas

Objek wisata yang satu ini cocok banget buat kaka-kaka yang suka selfie di tempat-tempat unik dan menarik.

Bisa dibayangkan tuh ka, hamparan bebatuan kapur dengan beragam bentuk ini pasti bikin kamera kaka manja jeprat jepret.

Perlu kaka ketahui bahwa batu kapur ini terbentuk secara alami dalam kurun puluhan bahkan hingga ratusan tahun.

Coba kaka perhatikan, bentuknya berupa gundukan kecil yang ujungnya pada tumpul, nggak lancip. Itu berarti kaka bisa menginjak tempat-tempat ini.

Setelah itu, barulah kaka selfie di atasnya. Lalu posting di sosmed, min yakin menjadi sebuah booming. 🙂

  • Alamat : Gunung Tua, Paluta, Sumut

4. Aek Milas Paringgonan Sibuhuan

wisata padang lawas

Bagi kaka yang gemar mandi di air panas, tempat ini sangat cucok banget buat kaka. Soalnya selain airnya yang anget dan bisa sembuhkan penyakit, tempat ini juga memiliki keindahan alam.

Bahkan soal fasilitas pun sudah cucup memadai.

Di sini sudah ada tempat parkir, warung, tempat ganti pakaian, dan sebagainya.

  • Alamat : Paringgonan Julu, Kab. Padang Lawas, Sumut

5. Siraisan

wisata alam di padang lawas

Tempat yang satu ini sangat cocok buat bersantuy sembari menikmati dinginnya air.

Soalnya kalau berendem atau setidaknya nongkrong di atas bebatuan, lalu kaka masukan kaki ke dalam air maka seketika itu pula tubuh kaka akan seger.

BACA :   50 Tempat Wisata di Simalungun Sumut [Update 2023]

Ditambah lagi pemandangan sekitar memang kece banget, cocok buat ajang selfie. Pun dengan udaranya, aduhai sejuk banget.

  • Alamat : Ulu Barumun, Kb. Padang Lawas Sumut

6. Air Terjun Katobung

air terjun di padang lawas

Air terjun ini cukup rekomended buat kaka yang lagi galau. Ya, tempat beginian mah memang cocoknya buat the galawers. 

Dengan udara yang sejuk serta pemandangan yang 100% alam, biasanya mampu mendamaikan hati orang-orang galau. Apalagi galaunya karena putus cinta. Alamaaaak!

Kalau kaka pengen ke sini silahkan datangi alamatnya ya di batang lubu sutam.

  • Alamat : Batang Lubu Sutam, Kab. Padang Lawas, Sumut.

7. Desa Bangun Purba

wisata budaya di padang lawas

Tempat ini sangat cocok buat kaka yang pengen berwisata budaya.

Soalnya di desa ini kaka bakal menemukan berbagai tempat dan kegiatan yang erat kaitannya dengan budaya mayarakat sekitar.

Selain itu capture pemandangan alami seperti pedesaan tak akan luput dari jepretan kamera kaka.

Dengan demikian, dalam satu waktu kaka bisa mendapatkan 2 hal sekaligus yaitu wisata alam dan wisata budaya.

  • Alamat : Padang Bolak, Kab. Padang Lawas Utara, Sumut.

8. Pasar Sibuhuan

pasar di padang lawas

Nah, kalau kaka sudah bosan keliling destinasi wisata yang ada di sini, mungkin kaka kudu nyoba berkunjung ke pasar yang satu ini.

Di pasar ini kaka bisa berbelanja berbagai kuliner khas padang lawas dan juga pernak pernik lainnya.

Adapun kuliner yang bisa kaka beli misalnya holat, bijen palas, rempeyek dan juga kopi takar batok kelapa. Wow kece banget kan!

  • Alamat : Kec Barumun, Padang Lawas, Sumut

9. Candi Bahal

wisata sejarah di padang lawas

Candi bahal termasuk destinasi wisata sejarah yang kaka coba selama berada di kab. Padang Lawas.

Soalnya candi ini cukup terawat, bersih dan juga gratis tiket masuk. Pun dengan rerumputannya, nampaknya rajin dipotongin oleh pegawai.

Memang sejumlah fasilitas belum disediakan seperti tempat parkir, tetapi ada juga tempat-tempat lain yang bisa kaka gunakan.

Ditambah lagi di sini ada spot-spot yang bisa digunakan untuk bersantuy. Pokoknya, kalau kaka ke sini min yakin kaka bakal betah nongkrong berlama-lama.

  • Alamat : Barumun Tengah, Kab. Padang Lawas Utara, Sumut
BACA :   Tempat Wisata di Pakpak Bharat Sumatra Utara

10. Candi Tandihat

wisata sejarah di padang lawas

Selain candi bahal, kaka juga bisa kunjungi candi tandihat yang ada di Barumun Tengah.

landscapenya masih sama yaitu wisata sejarah sekaligus wisata alam. Di sini ada spot-spot yang bagus buat mengabadikan aktifitas kaka.

Bisa dibayangkan ketika kaka berada di bangunan tua seperti itu lalu diambil foto dengan jepretan kamera canggih, min yakin hasilnya akan menjadi sebuah booming. 

  • Alamat : Barumun Tengah, Kab. Padang Lawas, Sumut

11. Candi Sipamutung

wisata sejarah di padang lawas

clue untuk candi ini adalah sejarah, alami, dan santuy. Maksudnya, ketika kaka berkunjung ke tempat bersejarah ini kaka akan memperoleh kondisi-kondisi tersebut.

Maka dari itu, upayakan cari informasi dulu terkait candi ini agar pengetahuan kaka bisa menyatu dengan peninggalan sejarah ketika berkunjung ke sini.

  • Alamat : Barumun Tengah, Kab. Padang Lawas, Sumut

12. Danau Gayambang

wisata alam di padang lawas

Sama seperti wisata air terjun, tempat seperti ini juga sangat cocok buat kaka-kaka yang sedang galau.

Soalnya dengan memandangi luasnya danau dan hijaunya pepohonan, min yakin rasa galau kaka bakal hilang.

Terutama lagi angin di sini sepoy-sepoy, aduh pasti bikin santuy.

Selain itu di danau ini juga ada para nelayan yang sedang membudidayakan ikan menggunakan tambak yang terbuat dari drum-drum plastik.

So, kaka juga bisa lihat bagaimana kegiatan mereka.

  • Alamat : Desa Ujung Batu, Sosa, Padang Lawas Sumut

13. Candi Sangkilon

wisata sejarah di padang lawas

Candi Sangkilon juga patut kaka kunjungi agar menambah pengetahuan kesejarahan kaka.

Oleh para arkeolog, tempat ini dijadikan objek penelitian terkait eksistensi agama budha di kawasan tapanuli selatan.

Hanya saja, karena cani ini kurang terawat, akhirnya sedikit demi sedikit mengalami keruntuhan. Terlebih lagi usianya sudah berabad-abad.

  • Alamat : Desa Sangkilon, Lubuk Barumun, Padang Lawas Sumut.

14. Waterboom Gunung Tua Paluta

waterboom di padang lawas

Nah kalau yang satu ini berada di kabupaten terbaru, yaitu Paluta. Tetapi nggak ada salahnya kalau kaka mau bermaen ke tempat ini.

Terutama akhir pekan, temapt ini rame dikunjungi emak-emak dan anak-anaknya. Soalnya cocok banget buat liburan keluarga.

Hanya saja, buat anak-anak, sebaiknya tidak berlama-lama mandi di sini. Soalnya khawatir kebanyakan minum air kolam yang tentu tidak baik.

Kalau orang dewasa, rasanya nggak terlalu masalah. Pokoknya cocok lah buat hiburan mah.

  • Alamat : Padang Bolak, Kab. Lawas Utara Sumut.

Demikian ke 14 tempat wisata yang bisa min sharingkan, mugi-mugi bermanfaat yaw.

Leave a Reply


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.