Tempat Wisata di Lima Puluh Kota

Wisata di Limapuluh Kota – The traveling lovers, setelah seharian min lelah menjelajahi objek wisata di mentawai sumatra barat, kini min ancer-ancer lagi buat ‘obok-obok’ kabupaten Limapuluh kota.

Min yakin, masih sedikit di antara kaka travelers yang mengenal destinasi wisata di tempat ini. Soalnya info di dunia maya saja sangat sedikit.

Padahal, kalau min pantau gambar-gambarnya, tempat wisata di sini indah-indah banget loh ka.

Penasaran?

Mari ikut min berpetualangan!

Selayang Pandang Kabupaten Lima Puluh Kota Sumbar

Lima Puluh Kota adalah sebuah kabupaten yang ada di Sumatra Barat. Ibukotanya berada di Sarilamak.

Menurut Mr Wikipedia yang mengacu pada sensus tahun 2010, jumlah penduduk di kota ini sekitar 348.555 jiwa. Sebuah jumlah yang terbilang tidak sedikit dan juga tidak terlalu banyak.

Adapun dari segi karakteristik objek wisata, di sini boleh dibilang beragam, tetapi memang masih didominasi wisata alam sebagaimana di belahan lain Sumbar.

Misalnya ada yang berbentuk lembah, kolam renang, selat, danau dan sebagainya. Selain itu, ada juga objek wisata sejarah seperti peninggalan suku megalitikum dan sejenisnya.

Karena kabupaten ini memiliki 13 kecamatan dan 180 keluarahan, maka tentunya masih ada sekian tempat wisata yang belum min sebutkan. Mari kita telusuri satu per satu yaw!

Objek Wisata di Lima Puluh Kota

Seperti yang min sampaikan di atas, tempat wisata di sini masih didominasi oleh wisata alam sebagaimana tempat wisata di Dharmasraya yang min curhatin kemarin itu.

BACA :   10 Tempat Wisata Di Solok Sumatra Barat

Untuk lebih detailnya, berikut min sampaikan satu per satu buat kaka:

1. Lembah Harau

wisata alam limapuluh kota

Lembah Harau adalah lembah terindah dan tersubur yang ada di Sumatra Barat tepatnya di kabupaten Lima Puluh Kota.

Karakteristik lembah ini sulit digambarkan karena nilai seninya begitu tinggi yang telah diciptakan Tuhan.

Ketika kaka berkunjung ke sini, kaka akan menyaksikan suasana alam pegunungan dengan dilengkapi jejeran air terjun indah yang tingginya sekitar 100 meter.

Ditambah lagi keberadaan empat sungai yang airnya bening semakin menambah keindahan lembah ini.

Pada hari-hari libur, tempat ini termasuk objek yang ramai dikunjungi wisastawan. Di antara mereka ada yang sampe mengatakan kalau lembah harau ini adalah satu-satunya lembah terindah di Indonesia. Wow!

Sejarah Lembah Harau

Menurut bahasa lokal, Harau memiliki arti ‘parau’ atau suara serak. Konon, dahulu kala penduduk di lembah ini sering tertimpa bencana banjir sehingga mereka sering teriak histeris karena panik.

Akhirnya, saking histerisnya teriakan tersebut suara mereka pun menjadi parau, serak. Nah, fenomena ini merata di hampir semua penduduk sehingga mereka dikenal dengan ‘orau’ atau ‘arau’ dan akhirnya menjadi ‘harau’.

Keindahan Lembah Harau

Perlu kaka ketahui kalau lembah yang menawan ini dikenal juga dengan julukan Lembah Yosemitenya Indonesia karena mirip dengan Yosemite di California.

Bagaimana tidak, di lembah ini ada air terjun Bunta Waterfall atau yang sering dikenal Sarasah Bunta dimana airnya mengalir dengan jernih dan segar.

Oya secara historis pula, air terjun ini sudah dibuka sejak tahun 1926 oleh seorang asisten Residen Lima Puluh Kota yang bernama F. Rinner dan Tuanku Laras Datuk Kuning nan Hitam bersama Asisten Demang Datuk Kodoh Nan Hitam.

Sejarah peresmiannya pun diabadikan dalam sebuah prasasi yang bisa kaka jumpai di lembah ini.

BACA :   10 Tempat Wisata di Pasaman Barat Sumbar

Objek Wisata Lembah Harau

Di lembah harau sendiri ada 3 kawasan yang bisa kaka bidik yaitu Resort Sarasah Bunta, Resort Aka Barayu dan Resort Rimbo Piobang.

Resort Aka Barayun memiliki kelebihan pada air terjun dan kolam renang serta pemandangan tebingnya yang menakjubkan.

Di kalangan fotograper, tempat ini sangat favorit untuk membidik beragai sudut. Pokoknya indah banget!

2. Kayu Kolek

objek wisata limapuluh kota

Panorama kayu kolek juga sangat recommended banget buat kaka kunjungi. Soalnya pemandangan di tempat ini sangat indah dan fotogenik.

Bahkan sebelum sampe di tujuan, kaka bakal dimanjakan dengan pemandangan sawah sepanjang perjalanan.

Pun dengan suara gemericik air, ooooh pasti bikin kaka lompat-lompat kegirangan seperti anak kecil yang baru dikasih permen karet. 🙂

Ketinggian puncak ini sekitar 1000 meter di atas permukaan laut sehingga potensial sekali untuk diselimuti awan.

Kalau kaka beruntung, kaka bisa menemukan awan ini sehingga kaka seperti sedang berada di atas awan.

Makanya tak heran jika ada wisatawan yang menyebut tempat ini sebagai negeri di atas awan. Kece bangettttt

3. Batang Tabik

wisata lima puluh kota

Batang Tabik adalah sebuah kolam yang terdapat aliran air dari tanah sehingga sumber air kolam ini sangat alami.

Kolam ini bukanlah kolam baru, tetapi kolam bersejarah yang sudah ada sejak jaman kumpeni.

Saat ini sumber mata airnya bukan saja dimanfaatkan untuk kolam tetapi juga untuk kebutuhan air masyarakat. Makanya managemen airnya juga diatur oleh PDAM kota Payakumbuh yang dekat dengan Lima Puluh Kota.

Oya, di Batang Tabik ada 3 kolam yang bisa kaka manfaatkan, 2 diantaranya sudah dikramik dan 1 lagi dibiarkan alami (tanpa dikramik).

Di kolam alami ini, kaka bisa menemukan banyak ikan sehingga kaka bisa berenang bersama mereka. Seruuu kaaan?

BACA :   14 Tempat Wisata di Dumai Riau

Adapun soal fasilitas, kaka juga nggak perlu khawatir karena di sini sudah ada :

  • Mushola
  • Tempat Makan
  • Toilet
  • Ruang ganti pakaian
  • dsb

4. Kapalo Bonda Taram

wisata alam limapuluh kota

kumparan.com

Memang tempat ini jauh tersembunyi dari hiruk pikuk masyarakat kota dan media, tetapi siapa sangkat tempat ini ternyata jadi idola para wisatawan dalam dan luar negeri.

Sebetulnya tempat ini hanya sebuah danau yang berfungsi untuk mengairi perkebunan, tetapi karena tempatnya yang aduhai, maka para traveler pun yang jatuh cinta kepadanya.

Kelebihan yang jadi incara para traveler dan fotoghraper adalah lantaran danau ini dikelilingi oleh berbagai bukit hijau yang menawan. Capture seperti ini sangat indah buat jepretan kamera. wow!!!

5. Bukit Kelinci

wisata lima puluh kota

antaranews.com

Meski terbilang baru, karena diresmikan tahun 2018, ternyata bukit kelinci ini seperti gula yang dikerumuni semut.

Soalnya saat ini banyak wisatawan yang berkunjung untuk menghabiskan waktu di bukit ini.

Salah satu daya tariknya ternyata ada pada spot-spot tertentu untuk dijadikan backround selfie. Hmmm…wajar saja kalau kebanyakan pengunjungnya berasal dari kalangan hawa.

Daftar spot selfie

  • kincir angin
  • payung terbang
  • tempat kelinci
  • dsb

Harga Tiket Masuk Bukit Kelinci

  • Rp. 10.000 (per orang)
  • Rp. 5000 (parkir mobil)
  • Rp. 3000 (parkir motor)

Jadi kaka siapin uang segitu ya kalau mau ke bukit ini.

Demikian sejumlah objek wisata yang bisa kaka sambangi. Jangan lupa bawa kamera yang canggih ya biar gambarnya menjadi booming. Wkwkwkw

Leave a Reply


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.